Cool Blue Outer Glow Pointer 

Pages

Saturday 25 February 2017

Tugas Kuliah Bisnis - Jasa Pembuatan Website


UNIVERSITAS AMIKOM YOGYAKARTA
TAHUN 2016/2017

Nama : Ramzy Hanansyah Putera
Kelas : 16-S1-TI-01
NIM : 16.11.0052





Kata Pengantar

Puji syukur saya panjatkan kehadirat ALLAH SWT, atas segala limpahan rahmat dan petunjuk-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan karya ilmiah ini. Karya ilmiah ini dibuat untuk memenuhi tugas akhir dari Kuliah Lingkungan Bisnis.

Dorongan dari orang tua saya dan juga tidak lupa dukungan dari teman-teman saya yang begitu besar sehingga saya bisa menyelesaikan tugas karya ilmiah lingkungan bisnis ini dengan tepat waktu. Sehingga saya mengucapkan banyak terimakasih untuk semuanya.

Saya sadar bahwa karya ilmiah tentang Jasa Pembuatan Website ini masih jauh dari sempurna, maka saran dan kritik yang membangun dari pembaca amatlah saya harapkan demi sempurnanya karya ilmiah tentang Jasa Pembuatan Website. Semoga karya ilmiah Jasa Pembuatan Website  dapat bermanfaat dan dipakai sebagai bahan referensi yang dapat memberikan wawasan luas dalam bisnis.



                                                                                                                        Penyusun



                                                                                                            Ramzy Hanansyah Putera


BAB I
PENDAHULUAN
A.Abstrak

Hidup di era online ini membuat orang ingin menampilkan dirinya dalam dunia online. Bukan hanya dirinya tapi juga ingin menampilkan bisnis, lembaga dan sebagainya. Tentunya bila ingin seperti ini maka perlu media website. Sehingga jalan salah-satunya adalah menyewa jasa pembuat website dengan disertai alasan klise namun masuk akal = tidak mau ribet dan pusing.



BAB II
PEMBAHASAN

Bisnis jasa membuatan website bisa dijadikan bisnis utama bahkan penghasilan utama karena memang potensi penghasilan puluhan juta per bulan bisa Anda raih dengan mudah. Anda bisa mendapatkan komisi besar pada sekali proyek yang tergantung tingkat kesulitan pembuatan website itu sendiri.

Berikut beberapa hal yang harus di ketahui untuk bisnis jasa pembuatan website :

1. Mengenal sistem kerja dalam bisnis jasa website.
Mengetahui sistem kerja apa yang dipakai antara penyedia jasa desain website dan kliennya. sistem kerja tersebut bisa berupa sistem kerja - putus dan atau sistem kontrak. sistem kerja - putus adalah sistem kerja dimana penyedia jasa desain website hanya sebatas menyelesaikan website permintaan klien, tanpa pengelolaan dan keamanan website. dan sedangkan sistem kontrak adalah sistem dimana penyedia jasa desain website juga mempunyai tanggung jawab pada pengelolaan dan keamanan dari website selain menyelesaikan website tersebut.

2. Menentukan harga yang kompetitif untuk jasa anda.
Anda harus memiliki pengetahuan mengenai harga website untuk setiap proyek yang berbeda-beda, baik proyek besar maupun proyek kecil. Harga bisa anda tentukan sendiri menurut model jasa dan kerumitan yang di minta oleh client. Berikan harga yang bersaing dan tidak terlalu mahal untuk tetap eksis di jasa ini.

3. Membuat halaman web untuk jasa website.
Syarat berikutnya tentu anda harus mempunyai website untuk jasa anda. Buatlah desain web sebagus mungkin untuk menarik minat client dan buat desain halaman dengan jelas dan tidak berbelit belit.

4. Perlengkapan yang memadai.
Mempunyai peralatan dan tenaga ahli yang memadai, peralatan yang dibutuhkan minimal sebuah laptop atau komputer, sedangkan untuk tenaga ahli minimal seorang web programmer dan web designer untuk membuat bisnis jasa desain website.

5. Promosikan JASA WEBSITE anda.
Melakukan promosi yang gencar agar website yang anda buat mudah dikenal oleh orang lain. Anda bisa promosi via sosial media seperti facebook,twitter dan google+ secara gratis atau jika anda mempunyai modal lebih bisa bergabung dengan media periklanan Google Adword

6. On time project.
Menyelesaikan permintaan pemesan dalam waktu yang telah di tentukan dan memberikan hasil yang memuaskan adalah cara ampuh untuk mempertahankan kualitas jasa web anda. Kumpulkan portfolio dan testimonial berkualitas untuk menarik pelanggan lain bergabung menggunakan jasa anda.

Media internet pada saat ini sudah menjadi media pemasaran yang cukup menjadi primadona saat ini. oleh sebab itu peluang untuk membuka usaha di bidang desain website juga semakin terbuka lebar. Berikut Merupakan Tips untuk Bisnis Pembuatan Website :


Skill Membuat Website

Mungkin Anda seorang yang pernah menempuh pendidikan pemrograman web. Namun ini bukan menjadi bekal Anda dalam membuka bisnis jasa membuat website. Yang menjadi bekal dalam bisnis ini adalah skill pembuatan website. Anda sudah terbiasa mengotak-atik script website sampai menjadi makanan ringan, hm...
Pengetahuan dan keahlian dalam program PhP, MySql, shtml, dhtml, perl, dan juga pengetahuan tentang server programming menjadi suatu keharusan. Bila sudah mempelajari maka Anda uji-cobakan dengan membuat website sesuai permintaan teman Anda.

Punya Daya Kreatif dan Imajinatif

Kreatif adalah suka membuat website dengan berbagai modal. Tidak puas bila sekedar mahir membuat website tapi dalam segi model website tidak ada perubahan. Imajinatif adalah untuk membantu dalam pengembangan desain website alias model website.
Jadi, Anda perlu perhatikan daya kreatif dan imajinatif dalam pembuatan website. Website bisa dimasukkan pada sebuah karya seni karena didalamnya menuntut keindahan desain. Sehingga penting memperhatikan daya kreatif dan imajinatif.

Perhatikan Website Yang Ada Di Internet Sebagai Contoh Pembuatan Website

Banyak sekali website-website yang ada di internet. Bahkan ada jenis website yang tampilannya hampir sama seperti misal website untuk forum. Ini sebagai bekal kerja bahwa desain website tidak akan lepas dari yang sudah ada sehingga mempermudah dalam pembuatan. Namun Anda perlu memberikan sentuhan berbeda yang tujuannya mengembangkan kreatifitas.

Menguasai dan Memenuhi Segala Bentuk Permintaan Konsumen

Orang yang meminta pemesanan website biasanya melihat contoh website di internet. Tidak bisa lepas dari contoh yang sudah ada. Bila memang Anda sudah terbiasa membuat website sesuai yang ada di internet maka permintaan konsumen bisa Anda jalani semua.
Namun bila konsumen ingin memintakan tampilan yang berbeda dari website yang sudah ada entah dalam warna tampilan atau lainnya maka Anda pun sudah terbiasa kreatif dalam pembuatan website yang berbeda dari website yang sudah ada.
Jadi, bila Anda sudah menguasai yang sekiranya sesuai permintaan konsumen maka tentu Anda harus memenuhi permintaan konsumen bila sudah terjadi pemesanan website.
Jika Anda tertarik untuk memanfaatkan peluang bisnis jasa membuat website maka tahap pengembangannya Anda juga harus memikirkan membangun tim bisnis Anda. Mungkin Anda mahir dalam pemrograman web namun tidak jago dalam desain gambar sehingga pembuatan website yang memerlukan desain gambar bisa terbantu teman Anda. Atau banyak sekali pemesan sehingga memerlukan tambahan tenaga ahli.



KESIMPULAN

Jasa pembuatan website sudah menjadi primadona baik untuk perusahaan kecil maupun perusahaan besar. Maka dari itu, pihak perusahaan perlu mempromosikan perusahaan mereka melalui website. Jasa pembuatan website menjadi salah satu alternatif untuk pembuatan website untuk pihak perusahaan tanpa harus ribet membuat website sendiri yang memakan waktu sangat lama


Sumber :

0 comments:

Post a Comment